Goa Jomblang "Surga Cahaya di Perut Bumi"
Goa Jomblang terletak di Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Goa ini jadi bagian dari rangkaian goa karst yang terbentuk dari proses geologi selama ribuan tahun. Goa ini istimewa karena keindahan "cahaya surga" atau "Heaven's Light" yang menyinari goa dari lubang vertikal di atas dan membuat pemandangan yang luar biasa.
Pesona Goa Jomblang
Goa Jomblang adalah sebuah goa vertikal dengan hutan purba yang rapat di dasarnya. Ada sebuah lorong sepanjang 300 meter yang dihiasi dengan ornamen goa yang indah dan akan membawa Kawan ke goa Grubug, tempat di mana bisa menyaksikan cahaya surga.
Goa vertikal yang terbentuk dari runtuhnya tanah dan vegetasi di permukaan akan membentuk lubang besar atau dikenal dengan istilah 'collapse doline'. Fenomena ini lah yang menciptakan goa dengan mulut selebar sekitar 50 meter dan kedalaman sekitar 60 meter. Di dasar goa, terdapat hutan purba yang masih terjaga keasriannya, memberikan kesan seolah-olah memasuki dunia yang berbeda.
Mulut lebar yang ada di goa Jomblang ini lah yang membuat cahaya matahari menerobos masuk dari Luweng Grubuk setinggi 90 meter malah membentuk satu tiang cahaya yang menyinari flowstone yang indah untuk goa yang gelap gulita. Air yang menetes dari karst yang berada di ketinggian membuat goa ini semakin memiliki pemandangan yang cantik.
Selain fenomena cahaya surga, goa Jomblang punya keunikan geologis yang terletak pada stalaktit dan stalagmit yang menghiasi interior goa. Proses pembentukan yang berlangsung selama ribuan tahun membuat air yang menetes perlahan membawa mineral yang membentuk formasi batu kapur yang indah. Nggak cuma itu, Goa Jomblang ini punya sistem ekosistem yang unik, dengan beberapa spesies flora dan fauna endemik yang hanya bisa ditemukan di sini seperti pohon-pohon tinggi yang rindang, lumut, dan pakis yang tumbuh subur. Goa ini juga terdapat beberapa jenis flora seperti kelelawar, berbagai jenis serangga dan burung
baru tau ad goa jomblang, keren
BalasHapus